- Mari Terus Belajar, Berinovasi, Berkreasi dan Berkarya -

Video Profile Kang Widi

Home » , , , » The Power of PowerPoint Part 1 - Kegiatan Bimtek dan Workshop Juli - September 2016

The Power of PowerPoint Part 1 - Kegiatan Bimtek dan Workshop Juli - September 2016

Salam kreatif dan inovatif,
Hai halo,,,
Apa kabar pembaca sekalian, sudah lama saya tidak menulis cerita karena kesibukan dan keterbatasan waktu saya. Kali ini banyak hal yang ingin saya tuliskan tentang berbagai cerita saat berkaktivitas dan berbagi pengalaman maupun berpartisipasi dalam kegiatan workshop di beberapa daerah.
Tahun ini merupakan tahun yang sangat luar biasa bagi saya. Banyak kegiatan yang saya ikuti mulai kurun waktu bulan Juli hingga September 2016 antara lain :
  1. Bimtek Multimedia Pembelajaran bagi Guru SMB se Provinsi Jawa Timur di Malang.
  2. Diklat Penyusunan Media Pembelajaran bagi Guru SMKN 2 Purbalingga bersama LPMP Jawa Tengah, Tanggal 14-15 Juli 2016 di SMKN 2 Purbalingga. 
  3. Orientasi Guru PAB Kab. Temanggung, 15 Juli (Malam) di Hotel Oxalis Regncy Magelang. 
  4. Workshop Media Pembelajaran Guru SMB Prop Jateng Angkatan 3 dan 4, 21 Juli 2016, Hotel Puri Garden Semarang. 
  5. Bimtek Media Pembelajaran Guru PAB se Jawa Barat, 27 Juli 2016, Hotel Grand Pasundan Bandung. 
  6. Tanggal 28 - 30 Juli 2016, Worksop Penyusunan Kurikulum Dhammasekha tahap III, Days Hotel Tangerang.
  7.  Workshop Media Pembelajaran Guru SMB Prop Jateng Angkatan 5, Agustus 2016, Hotel Puri Garden Semarang.
  8.  Orientasi Pemuda Buddhis se Jawa Timur, 14 - 16 September 2016
  9. Tanggal 21 - 24 September 2016, Worksop Finalisasi Penyusunan Kurikulum Dhammasekha tahap V, Days Hotel Tangerang.
Sayangnya, saya tidak bisa langsung membuat tlisan sehabis kebiatan, nah inilah yang masih menjadi kendala sehingga kurang optimal dalam menulis kembali cerita yang sudah berlalu. 

Berikut beberapa foto kegiatan yang telah saya ikuti;

1. Bimtek Multimedia Pembelajaran SMB di Malang


Bimtek Multimedia Pembelajaran SMB di Malang
Bimtek Multimedia Pembelajaran SMB di Malang - Senam Otak
Bimtek Multimedia Pembelajaran SMB di Malang


Dalam kegiatan ini peserta adalah para guru Sekolah Minggu se provinsi Jawa Timur. Materi bimtek yang saya sampaikan adalah;
  • Multimedia Pembelajaran berbasis Animasi dengan software PowerPoint
Adalah membuat media pembelajaran Animasi menggunakan software PowerPoint, selama ini pemahaman yang berkembang di sebagian masyarakat PowerPoint hanya bisa dugunakan untuk media presentasi biasa saja. Namun pada dasarnya bisa di gali lebih dalam lagi untuk dimanfaatkan dalam berbagi hal, khususnya media pembelajaran. Kita bisa membuat animasi dengan tema tema yang sudah kita persiapkan atau kita pilih.
Bahkan kita bisa menyiapkan gambarnya pun dengan menggambar menggunakan Power Point.
Praktik membuat animasi mobil berjalan dengan PowerPoint
Contoh Gambar menggunakan PowerPoint

  • Multimedia Pembelajaran berbasis Audio Visual

Media Audio-visual yaitu jenis media yang selain mengandung unsur suara juga mengandung unsur gambar yang bisa dilihat, misalnya rekaman video, berbagai ukuran film, slide suara, dan lain sebagainya.
Kemampuan media ini dianggap lebih baik dan lebih menarik, sebab mengandung kedua unsur jenis media yang pertama dan kedua.Dalam kesempatan ini kami akan membahas mengenai media.

Untuk mengembangkan media ini, saya berbagi pengalaman tentang bagiamana cara membuat film pendek dan cara membuat video klip.  

Bimtek Multimedia Pembelajaran SMB di Malang - Praktek Rekaman







Dalam membuat film pendek, hal hal yang harus di persiapkan adalah ;
  1. Memilih tema
  2. Membuat sinopsis
  3. Mengembangkan sinopsis menjadi skenario
  4. Menyiapkan pemain/karakter
  5. Latihan dialog
  6. Pengambilan gambar/shooting.

Bimtek Multimedia Pembelajaran SMB di Malang - Praktek Shoting Video Klip

Bimtek Multimedia Pembelajaran SMB di Malang - Praktek Shoting Film Pendek

Untuk membuat video klip, yang harus di persiapkan adalah;
  1. Menentukan/memilih lagu;
  2. Menyiapkan musik;
  3. Rekaman
  4. Editing Audio
  5. Shoting Video Klip
Nah itulah sekilas cerita dalam kegiatan Bimtek Multimedia Pembelajaran Sekolah Minggu Buddha se Jawa Timur di Malang.
Bersambung...
 

0 komentar:

Post a Comment

Workshop/Seminar Bersertifikat Resmi

Workshop/Seminar Bersertifikat Resmi
Yang membutuhkan ilmu dan bersertifikat, bisa borkolaborasi dengan Kang Widi, Agen Penguatan Karakter PUSPEKA Kemdikbudristek RI. Klik pada gambar untuk isi form usulan kegiatan. Kegiatan bisa daring maupun luring

Subscribe Media Belajar Temanggung

Subscribe Channel SBC Kendal


Sosok Inspiratif Cerdas Berkarakter Tahun 2022

Sosok Inspiratif Cerdas Berkarakter Tahun 2022

Bersama Bupati Kendal dan Kepala Disdik Kab. Kendal

Bersama Bupati Kendal dan Kepala Disdik Kab. Kendal
Menerima Apresiasi atas Prestasi sebagai TOP 6 ASN Inspiratif tahun 2021

52 Terbaik PNS Inspiratif 2018

Menerima Anugerah Bupati Kendal Award 2018

Menerima Anugerah Bupati Kendal Award 2018
Bersama Bupati Kendal Ibu dr. Mirna Annisa, M.Si. Menerima Anugerah Bupati Kendal Award 2018 Kategori Pegiat Pendidikan
Instagram

Translate

Popular Post

Cara merekam dan mengedit vocal pada Adobe Audition CS-6 Bagian 1

Gambar 1: Halaman Awal Aplikasi Adobe Audition CS-6 S alam Kreatif dan Inovatif, Para pembaca sekalian yang berbahagia, pada k...

Popular Posts